Beranda Info Lampung LAMPUNG UTARA Dua Belas Balon Kades dari Empat Desa se Kecamatan Sungkai Tengah Mengikuti...

Dua Belas Balon Kades dari Empat Desa se Kecamatan Sungkai Tengah Mengikuti Verifikasi Kelengkapan Berkas

616
0

 

Lampung Utara ,- sebanyak dua belas bakal calon kepala desa ( Balon Kades ) dari empat desa di Kecamatan Sungkai tengah menghadiri acara verifikasi dan klarifikasi berkas bakal calon kepala desa yang bertempat di aula kantor Camat Sungkai Tengah, rabu (27-10-2021).

Vetifikasi kelengkapan balon kades ini sesuai dengan surat keputusan Bupati Lampung Utara no. B/383/25-LU/HK/2021.

Selain dua belas bakal calon kepala desa, acara tersebut juga dihadiri oleh Idris S.E , Camat Sungkai Tengah, Kapoldek Sungkai Utara, Perwakilan dari Koramil Sungkai Utara, UPT kesehatan Sungkai Tengah serta seluruh panitia pilkades dari masing-masing desa yang ikut pilkades setentak yang ada di Cematan Sungkai Tengah.

Diketahui ada empat desa yang bakal mengikuti pilkades serentak yang direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 08 – Desember 2021, yaitu Desa Campang Jaya, Desa Mekar Asri, Desa Melungun Ratu dan Desa Negara Bumi ( * )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini