PRINGSEWU – Hamidah Safitri (20) warga Pekon Banyuwangi, Kecamatan Banyumas, Kabupaten Pringsewu, mewakili Lampung dalam lomba Putri Hijab Nasional 2020.
Putri pertama pasangan Imam Syafi’i dan Siti Khatijah ini, sekarang sedang menempuh kuliah semester tiga di Institut Ilmu Al-Quran (IIQ) Jakarta.
Terdapat ratusan peserta dalam seleksi Putri Hijab ini, tentu nya dengan berbagai latar belakang mulai dari pelajar hingga sudah bekerja. Banyak talenta-talenta muda yang dimiliki dan Putri Hijab memberikan wadah kepada mereka untuk mengembangkan potensinya
Putri Hijab juga untuk mensyiarkan dakwah kepada muslimah yang belum berhijab, bahwa dengan berhijab dapat mengekpresikan diri dan tidak membatasi ruang gerak dalam berprestasi.
Wakil Bupati Pringsewu Dr. Fauzi berharap, semoga ini bisa untuk motivasi bagi para perempuan muda di Pringsewu, bahwa seorang perempuan dengan berhijab dapat tampil cantik dan pintar. “Brain, Beauty, dan Behaviour serta punya attitude yang baik” ujar Fauzi.
Perwakilan Lampung asal Pringsewu ini bisa menjadi contoh bahwa sebagai perempuan tidak hanya kecantikan saja yang dimiliki namun juga wawasan yang luas baik itu agama maupun ilmu pengetahuan.
Bagi kalian yang punya instagram jangan lupa follow akun @Putrihijablampung dan @putrihijabindonesia dan vote foto atas nama Khamidah Eka Safitri pada tanggal 2 Desember
Semoga Khamidah bisa pulang membawa nama baik lampung khususnya Pringsewu.(Borneo)