Beranda Info Lampung Winarni Nanang Ermanto Senam Jantung Sehat (KJS) Himbau Tetap Patuhi Prokes

Winarni Nanang Ermanto Senam Jantung Sehat (KJS) Himbau Tetap Patuhi Prokes

1135
0

 

LAMSEL -(Lampung.SumSelNews.Co.Id)-  Hj. Winarni Nanang Ermanto ajak masyarakat untuk patuhi Protokol Kesehatan, Kamis (24/12/20).

Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) selaku Ketua Kelompok Jantung Sehat (KJS) Lampung Selatan imbau masyarakat untuk mematuhi Protokol Kesehatan.

Hal tersebut dikatakan Winarni saat melakukan senam bersama masyarakat di Desa Tanjung Sari Kecamatan Palas.

“Jangan kita sepelekan Virus Corona (COVID-19) ini, sudah ada banyak korban. Mari kita sama-sama mematuhi Protokol Kesehatan dengan menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)”, kata Winarni.

“Dengan menjaga jarang, menghindari kerumunan dan mencuci tangan pakai sabun (3M), insyallah kita dan keluarga semua terhindar dari Covid 19″, ujar Winarni.”

“Mari jaga keluarga kita dengan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), apabila kita mengikuti aturan Pemerintah, InsyaAllah keluarga kita dapat terhindar dari penyakit. Bukan saja virus Corona”, papar Winarni.

Hadir pada kesempatan tersebut Anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Rosdiana, Camat Palas Rika Wati, Kepala Desa Tanjung Sari Kecamatan Palas dan para anggota KJS Kecamatan Palas.( Irul )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini