Beranda Lampung Selatan Desa Palas Jaya Gelar Rapat Penetapan KPM, BLT -DD, dan APBdes Tahun...

Desa Palas Jaya Gelar Rapat Penetapan KPM, BLT -DD, dan APBdes Tahun 2021

493
0
Lamsel,Palas,- Pemerintah Desa palas jaya Kecamatan Palas Kabupaten Lampung Selatan menggelar penetapan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai (BLT DD) dan Penetapan APBDes Tahun 2021.
Kegiatan berlangsung di Balai Desa, Desa palas jaya diikuti Kepala Desa, Aparatur Desa, BPD, Babinsa dan Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa Desa, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Pemuda Rabu(04/02/2021)
Kepala Desa palas jaya Sugiarto, mengatakan, berdasarkan kesepakatan bersama, anggaran dana desa dipergunakan untuk sejumlah program pembangunan, pengadaan sarana prasaranan keperluan desa yang dikelola secara bersama-sama.
“Ada 688 KK Desa palas jaya. PKH dan BBNT dari 220 KMP tahun 2020 turun menjadi menjadi 185 KPM tahun 2021, karena tidak valid data NIK dan penerima PKH karena tidak adanya komponen seperti anak sekolah dan lansia. Kami akan memperbaiki valid data di Disdukcapil. Sehingga kembali menjadi 220” jelasnya.
“ketua BPD Dedi ependi, Penetapan penerima bantuan segera diselesaikan, mengingat waktu Dan bantuan ini segera di salurkan kepenerima mengenai KPM BLT DD Desa palas jaya yang hanya 100 KPM tahun 2021 sudah ditetapkan dilakukan sesuai prosedur Penetapan KPM ini betul-betul sesuai kriteria, sehingga tidak muncul yang tidak diinginkan,” ungkap ketua BPD
“Pendamping desa pemberdayaan kecamatan Palas Patur ulum, harapan kami Utuk desa palas jaya kedepannya dalam melaksanakan Keja tetap mengacu pada peraturan permen des no 13 tahun 2020 tentang dana desa
Ada 18 SDGs, (Sustainable Development GOALS) Pembangunan Berkelanjutan, kalou kita resum kita rangkum ada 3 kereteria yang pertama, percepatan pemulihan perekonomian, yang kedua penanggulangan covid-19, dan yang ketiga PKTD padat karya tunai desa,” tutupnya pendamping desa pemberdayaan,”Tutupnya.(Irul)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini