Beranda Info Lampung LAMPUNG TIMUR Dandim 0429/Lamtim gelar acara Rakor Vicon Bersama Pangdam II/Swj

Dandim 0429/Lamtim gelar acara Rakor Vicon Bersama Pangdam II/Swj

845
0

 

Lampung.sumselnews.co.id – Lampung Timur,Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka pembahasan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan menghadapi lebaran Idul Fitri 1442 H.

Dandim 0429/Lamtim Letkol Kav.Muhammad Darwis di dampingi Pasiop Lettu Inf.M. Syadri mengikuti kegiatan yang berlangsung secara virtual tersebut melalui ruang Vicon Makodim,Jl.Soekarno-Hatta, Desa Mataram Marga, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur,Senin (26/4/2021).

Kegiatan vicon juga diikuti oleh para Danrem,Kabalakdam dan para Komandan Satuan (Dansat) jajaran Kodam II/Sriwijaya.

Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh satuan jajaranya yang selama ini telah melaksanakan berbagai kegiatan yang sifatnya himbauan hingga aksi nyata,dalam membantu Pemerintah guna menekan penyebaran virus Covid-19.

Pangdam juga memeberikan penekanan kepada seluruh satuan jajaranya untuk mendukung program Pemerintah dalam rangka penanganan Covid-19 melalui PPKM Mikro di wilayah masing-masing.

Lebih lanjut Jenderal Bintang Dua ini juga menjelaskan bahwa, akhir-akhir ini Kodam II/ Sriwijaya menghadapi pandemi ini yang semakin meningkat,sehingga kegiatan PPKM ini diharapkan mampu menjaga agar kasus Covid-19 tetap terkendali.

Maka selama Ramadhan dan Idul Fitri kali ini telah di terbitkan berbagai kebijakan dan aturan dalam rangka pengendalian Covid-19, diantaranya bersama dengan Polri mengadakan pengendalian/ pengecekan transportasi termasuk pembatasan kegiatan mudik baik untuk pekerja/ buruh maupun pekerja migran.(Ahmad)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini