Tanggamus – Vaksinasi Covid-19 terhadap masyarakat terus digulirkan Polres Tanggamus sebagai tindak lanjut program akslerasi vaksinasi pemerintah dalam menanggulangi pandemi Covid-19.
Kali ini vaksinasi dilaksanakan di dua gerai vaksin presisi yakni di Aula Paramasatwika Mapolres Tanggamus dan Puskesmas di wilayah hukum Polsek Semaka, Sabtu (11/9/21).
Kasubbag Humas Polres Tanggamus Iptu M. Yusuf, SH mengatakan vaksinasi yang dilaksanakan Polres Tanggamus merupakan vaksin merdeka kepada masyarakat yang tidak diperjualbelikan atau gratis, juga tidak untuk perusahaan ataupun karyawan perusahaan.
“Pelaksanaan di 2 gerai vaksin presisi sebanyak 260 dosis yakni gerai vaksin Polres Tanggamus sebanyak 210 orang dan Polsek Semaka dengan jumlah 50 orang,” kata Iptu M. Yusuf mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Satya Widhy Widharyadi, SIK usai kegiatan.
Menurut Iptu M. Yusuf, pihaknya akan terus melakukan akslerasi vaksinasi dan telah mendapatkan 1000 dosis vaksin yang nantinya disalurkan baik di gerai vaksin Polres Tanggamus maupun Polsek jajaran.
“Vaksinasi akan dilanjutkan hari Senin sebab Polres Tanggamus telah mendapatkan 1000 dosis vaksin dari Polda Lampung,” ujarnya.
Kesempatan itu, Kasubbag Humas mengimbau masyarakat yang telah divaksin untuk terus mematuhi protokol kesehatan dan masyarakat yang belum divaksin agar mengikuti vaksin di gerai-gerai vaksin presisi Polres Tanggamus dan Polsek jajaran.
“Mari bersama-sama mematuhi protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi sehingga diharapkan Tanggamus masuk zona hijau dan pandemi Covid segera berakhir,” tandasnya. (Andiko)