Tanggamus – Guna memastikan pelaksanaan kegiatan vaksinasi Covid-19 pada dosis 1 dan 2 yang dilaksanakan di Aula Pekon Tangkit Serdang agar berjalan dengan aman dan lancar, Kapolsek Pugung IPDA ORI WIRYADI didampingi Kanit Binmas Polsek Pugung AIPDA L. TRI WINARKO
Senin (10/01/2022) melaksanakan monitoring dan pengamanan Vaksinasi Terpadu.
Kanit Binmas Polsek Pugung Aipda L. Tri Winarko mengatakan pelaksanaan kegiatan gerai vaksinasi yang dilakukan oleh tim vaksinator PKM Rantau Tijang ini dengan jumlah warga masyarakat penerima vaksin pada dosis I dan 2, paparnya.
Dari hasil pantauan bahwa antusias warga masyarakat dan Siswa/Siswi SMP PGRI Pekon Tangkit Serdang sangat baik, Kanit Binmas Polsek Pugung selama kegiatan berlangsung juga memberikan himbauan agar warga yang sudah divaksin agar tetap menerapkan disiplin protokol kesehatan, jelasnya.
Ditambahkan Tim vasilator Puskesmas Rantau Tijang VERA LESMANA, SKM yang didampingi Koordinator Pelaksana M. AGIH PAKHDA, SE dan dr. Risdianto menjelaskan program kegiatan gerai vaksinasi covid-19 ini sangat efektif dalam memberikan kekebalan tubuh serta menekan penyebaran covid-19, ungkapnya.
Senada Kepala Pekon Tangkit Serdang ZAKARIA mengatakan yang terpenting POLRI sepenuhnya siap mendukung program kegiatan vaksinasi ini guna mewujudkan masyarakat yang sehat agar terhindar dari penularan virus yang mewabah saat ini dan Alhamdulillah taget Vaksinasi di Pekon Tangkit Serdang mencapai kurang lebih 1200 orang, pungkasnya.(borneo)